Terkadang kita merasa malas setiap kali harus memasak. Salah satunya karena kita harus meracik bumbunya, apalagi kalau harus memakai acara mengulek / menghaluskan. Untuk menyiasatinya kita bisa membuat bumbu dasar sendiri, memang sih di toko ada yang jual. Tapi supaya bisa lebih irit kita bikin sendiri aja yuk. Jadi kita bisa sekali bikin, tapi bisa memakainya berulang-ulang. Waktu pembuatannya bisa kita sesuaikan dengan waktu luang yang kita miliki, misalnya di hari minggu. Dan tidak ada salahnya kita ajak anak-anak untuk membantunya, paling enggak di bantu mengupas bawang merah/ puih .. hihiiii
Pada dasarnya ada 3 macam bumbu dasar, yaitu
1. Bumbu dasar kuning yang bercita gurih. Bahan-bahannya terdiri dari bawang merah, bawang putih, kunyit dan merica. Bumbu dasar kuning ini bisa dipakai untuk memasak acar sayuran dan ikan, kari ayam, pesmol dan opor.
2. Bumbu dasar merah yang bercita rasa pedas. Yang terdiri dari cabe, bawang merah, bawang putih, kemiri, merica, ketumbar, terasi dan gula merah. Bumbu dasar merah ini bisa untuk memasak nasi goreng, telur bumbu bali, rica-rica dan tumis sayuran.
3. Bumbu dasar putih. Karena tidak memakai kuniyit maupun cabe merah maka bumbu ini di namakan bumbu dasar putih. Bahan yang digunakan adalah bawang merah, bawang putih, ketumbar, kemiri, merica dan gula pasir. Bumbu dasar ini biasanya dipakai untuk memasak sayur bobor, gudeg atau terik.
Yang perlu diingat adalah saat kita mau membuat bumbu dasar ini pilihlah bahan yang segar dan yang bermutu baik agar cita rasanya bisa maksimal. Buatlah bumbu dasar dalam jumlah yang agak banyak agar kita tidak harus bolak-balik membuatnya. Kemudian tumis hingga matang dan dinginkan. Simpan dalam wadah yang bersih dan tertutup rapat, simpanlah dalam almari es. Dan sebagai variasi kita tinggal menambahkan beberapa bumbu tambahan (daun salam, lengkuas, serai, garam, gula merah dll) saat memasak menggunakan bumbu-bumbu ini sesuai masakan yang kita inginkan. Praktis sekali kan ??? Silakan mencoba ^^
No comments:
Post a Comment