Laman Blog

Thursday, September 22, 2016

Kenangan 26 oktober 2008





Siang kemarin aku bersih-bersih kamar, pas menyeleksi kertas yang akan aku buang tiba - tiba aku menemukan potongan kertas koran yang menita perhatianku. Setelah aku perhatikan ternyata itu adalah potongan ceria anak-anak hasil karyaku yang di muat di koran Kedaulatan Rakyat, sebuah koran lokal di Yogyaarta.

Aku pun jadi teringat dengan perasaanku waktu itu, begitu bahagianya begitu mengetahui kalau di koran ada cerita anak-anak yang terulis nama pengarangnya adalah namaku ... hahaa ... lebayyy :D. Mungkin orang akan bertanya-tanya, kok aku bahagia banget dengan kejadian itu ... emang berapa sih honor yang aku dapatkan .. hahaa ... jangan tanya besarnya honor yah pemirsah .. wkkkwkkk. Honornya itu sebesar 35 ribu rupiah saja lhooo.

Saat itu aku merasa bahagia karena bisa jebol menaklukkan dunia tulis menulis yang menurutku hanyalah sebuah impian belaka. Aku sering merasa kagum dengan orang-orang yang produktif menulis cerita di majalah, koran atau apalah ... pokonya yang bisa dibaca banyak orang. Saat itu aku membayanglan cerita anak-anak itu paling tidak akan dibaca oleh beberapa orang yang menyukai cerita anak-anak dan orang bisa mengambil nilai positif dari tulisanku.

Sejak itu aku pun jadi lebh bersemangaat jika ingin menjalankan sesuatu, karena terbukti jika kita pantang menyerah maka akan menghasikan sesuatu yang kita impiakan. Memang sih tidak semua impian kita bisa terwujud, tapi setidaknya ada sebagian im0pian kita akan terwujud karena masih ada semangat dalam diri kita.

Yeaaahhhh ... hahaaa ... Semangkaaaa ... ehh, semangatttt !!!! :D :D :D

No comments:

Post a Comment