Laman Blog

Wednesday, April 23, 2014

Buntil Daun Pepaya










Buntil ada dua jenis yaitu yang berbahan dasar daun lumbu / daun talas dan berbahan dasar daun pepaya. Tapi untuk menemukan daun talas ga mudah, ya udah aku bikin dengan bahan yang mudah ditemukan saja. Lagipula kalau kita tidak tahu tips mengolah daun lumbu ini salah-salah kita yang makan akan merasakan rasa gata-gatal dimulut ... sebenarnya aku penasaran juga ingin mencoba membuat buntil daun lumbu ini, ntar aja dech .. cari tips dari para embah-embah yang sudah pada pengalaman dulu .. ntar kaloudah dapat tips yang oke baru dech ... Kali ini buntil daun pepaya dulu yaa ... enak lhooo, rasa masakannya jawa banget.


Bahan :
    3 lembar daun pepaya, rebus bersama daun jambu biji sampai empuk (atau beli yang sudah rebusan)
200 gram kelapa agak muda parut
200 gram kelapa yang setengah parut, ambil 50 ml santan kentalnya dan 500 ml santan cair
    3 sdm teri nasi, rebus sebentar lalu tiriskan
    4 siung Bawang putih
    5 butir Bawang Merah
    5 buah Cabe Merah
  10 buah Cabe Rawit Merah
    2 batang Sere
    2 lembar Daun Salam
    6 lembar Daun Jeruk
     2 cm Lengkuas
     3 cm Kunyit
Sepotong Kencur
Gula Merah secukupnya
Garam secukupnya
2 sdm Minyak Goreng
Benang untuk mengikat buntil

Cara Memasak :
- Haluskan dua siung bawang putih, dua lembar daun jeruk, kencur, seiris gula merah dan garam. Campurkan bumbu halus ini dengan kelapa agak muda yang sudah diparut dan teri nasi, aduk rata, sisihkan.
- Ambil daun pepaya, taruh diatas piring. Sendokkan adonan kelapa diatasnya. bungkus adonan kelapa dengan daun pepaya tersebut. Bentuk bungkusan bisa kotak atau bentuk yang lainnya, yang penting adonan kelapa jangan sampai keluar kalau direbus nanti. Supaya tidak berantakan ikat bungkusan tersebut dengan benang. Lakukan sampai selesai.
- Haluskan bawang merah, 2 siung bawang putih, kunyit dan cabe merah besar.
- Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan daun jeruk, daun salam, lengkuas dan sere, aduk. Masukkan santan encer dan buntil yang sudah di ikat tadi, didihkan. Kecilkan api dan tutup pancinya. Masak hingga daun pepaya empuk dan bumbu meresap.
- Terakhir masukkan santan kental dan cabe rawit merah. Didihkan, kecilkan api, masak selama 10 menit, matikan api. Siap disajikan.

No comments:

Post a Comment